> >

Gerindra Buka Komunikasi dengan Puan untuk Wujudkan Pertemuan Prabowo dengan Megawati

Politik | 26 April 2024, 09:29 WIB
Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani berbicara kepada media di Sekretariat Bersama Gerindra-PKB, Jakarta Pusat, Senin (23/1/2023) (Sumber: Fadel Prayoga/Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS TV - Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani menyebut, pihaknya membuka komunikasi dengan Ketua DPP PDI Perjuangan atau PDI-P Puan Maharani untuk mewujudkan pertemuan antara Presiden RI Terpilih Prabowo Subianto dengan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri.  

Ia mengaku juga menjalin komunikasi dengan jajaran elite PDI-P lainnya. Namun, ia tak menjelaskan secara rinci terkait sosok kader PDI-P tersebut. 

"Dengan Ibu Puan, komunikasinya baik. Komunikasi dengan teman-teman elite PDI-P juga pembicaraannya baik. Komunikasi itu sedang kita bangun, komunikasi itu sedang kita rencanakan insyaallah," kata Muzani di Jakarta, Kamis (25/4/2024). 

Baca Juga: Soal Pertemuan Megawati-Prabowo, Gerindra: Lagi Atur Waktu

Selain itu, dirinya juga belum bisa memastikan waktu pasti rencana pertemuan antara Prabowo dengan Megawati.

"Sudah diomong-ngomongkan," kata Muzani.

Sebelumnya, Ketua DPP PDI-P Ahmad Basarah mengatakan, jika pertemuan antara Megawati-Prabowo adalah bersifat politik, maka masih harus menunggu hasil Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke-V PDI-P yang dilakukan pada 24-26 Mei mendatang.

"Jika pertemuan yang dimaksud adalah bersifat politik formal kenegaraan, maka kita akan masih menunggu sebuah rapat kerja nasional yang tadi Mas Djarot (Ketua DPP PDI-P Djarot Saiful Hidayat) sudah informasikan detail tanggalnya, yaitu 24, 25, 26 Mei yang akan datang," kata Basarah di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, dikutip dari Kompas.com, Senin (22/4) malam.

Basarah menyatakan, kemungkinan Megawati dan Prabowo bertemu masih ada. Terlebih, keduanya tidak pernah memiliki konflik pribadi dan telah menjalin komunikasi serta hubungan yang baik selama bertahun-tahun.

"Secara pribadi, hubungan Bu Mega dengan Pak Prabowo sangat baik. Mereka berdua punya sejarah panjang di dalam hubungan antar manusia bangsa Indonesia tersebut," ujarnya.

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU