> >

Dari Lapas Bareskrim, Richard Eliezer Sampaikan Terima Kasih untuk Para Pendukungnya

Peristiwa | 9 Maret 2023, 22:30 WIB
Richard Eliezer, terpidana kasus pembunuhan berencana Brigadir Yosua Hutabarat saat berdialog dengan Pemimpin Redaksi Kompas TV Rosianna Silalahi, eksklusif di program Rosi, Kamis (9/3/2023). (Sumber: Tangkap layar Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Terpidana pembunuhan berencana Brigadir J, Richard Eliezer tidak menyangka selama proses persidangan dirinya memiliki penggemar setia.

Meski tidak pernah menyapa langsung para penggemarnya, Icad, sapaan Richard Eliezer, sempat terkejut mendapati kenyataan ternyata masih ada pihak yang mendukungnya.

Hal itu diungkapkan Icad saat berdialog dengan Pemimpin Redaksi Kompas TV Rosianna Silalahi di program Rosi "Berani Jujur Richard Eliezer", Kamis (9/3/2023).

Selama persidangan perkara pembunuhan berencana Nofriansyah Yosua Hutabarat yang berlangsung lima bulan, para penggemar Richard Eliezer selalu memenuhi ruang sidang. 

Baca Juga: Eksklusif! Keseharian Richard Eliezer di Rutan Bareskrim, Baca Buku hingga Belajar Bikin Skripsi

Di luar ruang sidang pun, para fans Icad setia menunggu persidangan hingga selesai.

"Jujur saya kaget dan tidak menyangka juga bahwa banyak orang yang mendukung saya," ujar Richard. 

Richard sangat mengapresiasi penuh setiap dukungan yang diberikan oleh masyarakat. Dukungan tersebut jugalah yang membuatnya konsisten mengungkap kebenaran di kasus pembunuhan berencana Brigadir J.

"Saya betul-betul sangat bersyukur karena saya tidak disudutkan, dan ternyata di luar sana banyak yang mendukung saya untuk berkata jujur," ujar Icad.

Baca Juga: Ronny Talapessy Tulis Pesan Perpisahan untuk Richard Eliezer: Tugas Saya Mengawalmu Selesai

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU