> >

Prabowo soal Sosok Cawapres Pendamping untuk Pilpres 2024: Masih Lama, Saya Saja Belum Tahu

Politik | 6 Februari 2023, 13:58 WIB

Seperti diketahui, kini Partai Gerindra sudah membentuk koalisi dengan Partai Kebangkitan Bangsa atau PKB.

Sebelumnya, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menyebut, koalisi dengan Gerindra akan membentuk tim ahli untuk mengkaji desain politik dan pemerintahan yang akan ditawarkan pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang. 

"Perkembangan koalisi berjalan terus, akan membuat tim ahli untuk mengkaji berbagai desain politik dan pemerintahan 2024," kata Cak Imin di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Senin (30/1/2023). 

Ia menyebutkan, koalisi Gerindra-PKB juga membuka pintu bagi semua pihak yang ingin memberi masukan maupun partai-partai politik yang hendak bergabung. 

Baca Juga: Hadiri HUT Gerindra, Jokowi Sebut Elektabilitas Prabowo Berpotensi Jadi yang Tertinggi

Cak Imin menyatakan, keputusan mengenai calon presiden dan wakil presiden yang akan diusung oleh Gerindra-PKB pun akan menunggu bergabungnya partai lain ke dalam koalisi.

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU