> >

Makna Riasan Erina Gudono saat Akad Nikah dengan Kaesang, Sarat Budaya Yogyakarta

Peristiwa | 10 Desember 2022, 15:07 WIB
Kaesang Pangarep dan Erina Sofia Gudono duduk bersama di depan penghulu sebelum melakukan akad nikah di Pendopo Ambarrukmo Plaza, Sabtu (10/12/2022). (Sumber: Kompas TV/Sunbhio Pratama)

Dewi menambahkan bahwa ada aksesori lagi yang biasa dipakai oleh pengantin Yogyakarta, yakni kalung susun tiga. Namun, pada akad nikah ini, Erina tidak mengenakan kalung susun tiga tersebut.

“Ada kalung susun tiga, yang menggambarkan bahwa fase kehidupan itu ada tiga, kelahiran, pernikahan, dan kematian.”

Selanjutnya, warna pakaian yang dikenakan oleh Kaesang dan Erina, yakni warna putih, menandakan bahwa keduanya menjalankan pernikahan dengan hati yang bersih.

Baca Juga: Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Desta hingga Irfan Hakim Hadiri Ijab Qabul Kaesang-Erina di Yogyakarta

Dewi menjelaskan bahwa pakaian yang dikenakan Kaesang adalah pakaian surjan dan kain Sidomukti.

“Di Jogja ada pakaian surjan, coraknya kembang-kembang, biasanya dipakai oleh Sultan Keraton. Di sini, Kaesang mengenakan surjan putih yang menandakan niat sucinya kepada Erina,” papar Dewi.

“Kaesang memakai kain Sidomukti, melambangkan bahwa harapan kehidupan rumah tangganya akan mukti,” tukasnya.

 

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU