> >

Deretan Faktor yang Jadikan Kota Bandung dan Jakarta Puncak Temu Anak Muda Dunia di Y20 Summit 2022

Peristiwa | 2 Juli 2022, 10:33 WIB
Logo Y20 Summit 2022. Pertemuan Puncak di Jakarta 17-24 Juli 2022 (Sumber: situs resmi Y20 Summit 2022)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Kota Bandung dan Jakarta dipilih jadi acara puncak bertemunya anak-anak muda dunia dalam forum Konferensi Tinggkat Tinggi (KTT) Y20 Summit pada tanggal 17-24 Juli 2022.

Nurul H. Ummah, Co-Chair Y20 Indonesia Summit 2022 menjelaskan, alasan memilih dua kota ini karena ingin memperkenalkan Indonesia dan faktor sejarah. 

“Y20 Ini forum anak-anak muda. Y20 mengusung empat prioritas. Ketenagerjaan pemuda transformasi digital, planet berkelanjutan, keberagaman dan inklusi,” paparnya dalam konferensi pers yang diikuti KOMPAS.TV di Jakarta, Sabtu (2/7/2022).

Lantas, Kenapa di Jakarta dan Bandung?

Pemilihan puncak Summit Y20 memilih Kota Jakarta dan Bandung lantaran dua kota ini memilliki sejarah dunia.

Nurul Ummah juga menjelaskan, untuk Jakarta misanya, adalah ibu kota negara sekaligus memperkenalkan kota ini ke anak-anak muda dunia.

Sedangkan Bandung, katanya, kota ini bersejarah dengan Forum Asia Afrika yang terkenal di dunia.

“Karena DKI Jakarta ibu kota dan ingin memperkenalkan ibu kota Indonesia. Bandung karena kami ingin beri kesan, Indonesia punya kota sejuk dan penuh kreativitas,” paparnya. 

“Nanti delegasi di seluruh dunia akan datang di kota ini, saling berdiskusi hasilkan Komunike atau dukumen pernyataan dari pemuda dan dibawa forum G20 di Bali,” sambungnya.

Baca Juga: Dorong Anak Muda untuk Bawa Perubahan, Forum Y20 di Papua Barat Soroti Isu Pendidikan & Ekonomi!

Gubernur DKI dan Bandung Kompak Dukung

Penulis : Dedik Priyanto Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU