> >

Presiden Jokowi Pastikan Manajemen Lalu Lintas Sudah Disiapkan Antisipasi Kemacetan Arus Balik

Politik | 3 Mei 2022, 17:41 WIB
Presiden Jokowi meminta masyarakat yang menggunakan kendaraan pribadi untuk mudik agar kembali lebih awal atau kembali setelah puncak arus balik. (Sumber: KOMPAS TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo memastikan pemerintah selalu berupaya melakukan yang terbaik untuk masyarakat.

Termasuk mengatur perjalanan arus balik mudik 2022 dengan manajemen lalu lintas untuk mengurai kemacetan.

Presiden Jokowi menyatakan berbagai kebijakan seperti ganjil genap, satu arah atau one way dan larangan truk masuk jalan tol akan tetap diberlakukan. 

Baca Juga: Arus Balik Diprediksi pada Tanggal 6-8 Mei, Menhub : Sistem One Way Akan Berlaku

Aturan ini diterapkan demi kenyamanan masyarakat yang melakukan perjalanan mudik 2022.

"Pemerintah akan selalu berupaya melakukan yang terbaik untuk masyarakat termasuk mengatur perjalanan arus balik dengan manajemen lalu lintas untuk mengurai kemacetan," ujar Presiden Jokowi di Gedung Agung, Istana Yogyakarta, Selasa (3/5/2022).

Selain menyiapkan manajemen lalu lintas di arus balik, pemerintah juga meminta masyarakat yang menggunakan kendaraan pribadi untuk lebih awal kembali atau setelah puncak arus balik.

Hal ini untuk menghindari kepadatan arus balik, serta dapat lebih nyaman saat perjalanan. 

Pemerintah memprediksi puncak arus balik akan terjadi pada tanggal 6, 7, dan 8 Mei 2022.

Baca Juga: Ada 85,5 Juta Pemudik, Jokowi: Jangan Semuanya Balik Sabtu dan Minggu, Pasti Macet

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU