> >

Mahfud MD Imbau Masyarakat Tetap Tenang, Mari Jaga Negara Ini Agar Tetap Kondusif

Politik | 23 Juli 2021, 22:52 WIB
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD. (Sumber: KOMPAS.com/KRISTIAN ERDIANTO)

Mahfud menyebut pemerintah telah dengan segala daya dan upaya menangani Covid-19 secara terbuka dan transparan melalui analisis data serta metode-metode ilmiah agar pandemi bisa segera selesai.

"Oleh sebab itu, dalam kerangka mencari jalan yang baik bersama, silakan sampaikan aspirasi yang penting semuanya punya tujuan yang sama, yaitu menyelamatkan rakyat Indonesia. Aspirasi (disampaikan secara) resmi tertulis, melalui telepon, melalui media, dan melalui apa pun yang penting semuanya ikut prosedur yang telah ditetapkan dalam rangka mencapai satu tujuan, yaitu menjaga keselamatan bersama dan menjaga keselamatan rakyat," jelasnya.

Baca Juga: Respons Unjuk Rasa Besok, Polda Metro Jaya: Lihat Rumah Sakit dan Kuburan Sudah Penuh

Mahfud juga berharap masyarakat di Indonesia dapat menjadi manusia martabat di muka bumi di tengah bangsa-bangsa lain.

"Negara indonesia ini adalah berkah yang dilimpahkan oleh Allah kepada kita agar kita bisa maju, sejahtera dan menjadi manusia yang bermartabat di muka bumi di tengah bangsa-bangsa yang lain," pungkasnya.

Penulis : Nurul Fitriana Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU