> >

Mulai 20 Desember Jadwal KRL Commuterline Berubah

Sosial | 18 Desember 2020, 19:41 WIB
Mulai 20 Desember mendatang, PT Kereta Commuterline Indonesia (KCI) menyesuaikan jadwal perjalanan commuterline. (Sumber: krl.co.id)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Mulai 20 Desember mendatang, PT Kereta Commuterline Indonesia (KCI) menyesuaikan jadwal perjalanan commuterline.

Penyesuaian jadwal ini dilakukan untuk periode libur Natal dan Tahun Baru.

Adapun penyesuaian jadwal operasional yang diterapkan mulai Minggu 20 Desember 2020 yakni, pukul 04.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB.

Baca Juga: Polri Gelar Rapid Test Acak Buat Masyarakat yang Bepergian di Masa Libur Natal dan Tahun Baru

Menurut Direktur Utama PT KCI Wiwik Widayanti, perubahan jadwal operasional ini untuk menyesuaikan kegiatan perekonomian di wilayah DKI Jakarta yang berakhir hingga pukul 21.00 WIB.

"Serta mempertimbangkan kebutuhan operasional pengiriman rangkaian KRL untuk keberangkatan pada esok paginya," kata Wiwik dalam keterangan pers, Jumat (18/12/2020), dikutip dari Kompas.com.

Dengan perubahan jam operasional tersebut, maka jumlah rangkaian kereta yang dioperasikan per hari menjadi 91 rangkaian.

Selain itu, PT KCI juga tidak akan menambah jam operasional maupun rangkaian tambahan pada malam pergantian tahun baru pada akhir tahun 2020 ini.

Hal ini untuk menyesuaikan anjuran pemerintah yang menyarankan masyarakat untuk tidak melakukan perayaan pergantian tahun dengan keramaian atau membuat kerumunan, karena untuk menghindari penyebaran Covid-19.

Kemudian juga merujuk pada Instruksi Gubernur DKI Jakarta nomor 64 tahun 2020 tentang Pelaksanaan Pengendalian Kegiatan Masyarakat dalam Pencegahan Covid-19 di masa libur Hari Raya Natal 2020 dan Tahun Baru 2021, serta aturan teknisnya dalam Surat Keputusan Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Nomor 219 tahun 2020.

Penulis : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU