> >

Anies Baswedan: Sudah Ada 100 Rumah Sakit Rujukan bagi Pasien Covid-19 di Jakarta

Update corona | 30 September 2020, 20:21 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (Sumber: KompasTV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut telah ada 100 rumah sakit rujukan Covid-19 di Ibu Kota untuk menangani pasien Covid-19.

"Bagi (pasien Covid-19) yang punya gejala sedang atau berat harus dirawat. Itu sekarang ada tambahan rumah sakit sehingga kami saat ini ada 100 rumah sakit rujukan yang bisa digunakan," kata Anies Baswedan di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (30/9/2020).

Awalnya, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyediakan 67 rumah sakit rujukan Covid-19.

Baca Juga: 7 Tips Pemulihan bagi Pasien Covid-19 tanpa Gejala

Kemudian, 13 RSUD di Jakarta turut dijadikan rumah sakit khusus Covid-19 dan tidak melayani pasien non-Covid-19.

Baru-baru ini, Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Widyastuti menyebutkan, pihaknya telah menggandeng 26 rumah sakit swasta untuk dijadikan rumah sakit rujukan Covid-19.

Kendati demikian, belum ada rincian nama rumah sakit swasta itu. Pasalnya, Anies masih menyiapkan payung hukum tentang pengadaan rumah sakit swasta untuk penanganan Covid-19.

Dalam kesempatan yang sama, Anies juga menyampaikan, Pemprov DKI telah menambah 3 tempat isolasi mandiri baru dan dua hotel untuk pasien Covid-19.

"(Pasien Covid-19 tanpa gejala atau gejala ringan) ditempatkan di fasilitas (pemerintah), ada Wisma Atlet. Kemudian ada tempat-tempat lain yang sudah disiapkan. Di Jakarta sendiri ada tiga tambahan tempat (isolasi mandiri) dan juga ada hotel. Ini yang untuk terkendali," ujar Anies.

Baca Juga: Fasilitas ICU RSD Wisma Atlet Dipindahkan ke RS Rujukan

Penulis : Desy-Hartini

Sumber : Kompas TV


TERBARU