> >

Relawan Vaksin Sinovac yang Terpapar Virus Covid-19 dalam Kondisi Sehat

Update corona | 12 September 2020, 14:57 WIB
Ilustrasi Vaksin Covid-19 (Sumber: LIPI)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Salah seorang relawan vaksin yang terkonfirmasi positif Covid-19 disebutkan dalam kondisi sehat dan sedang dalam masa isolasi.

Hal ini dijelaskan dalam keterangan yang ditandatangani oleh Ketua Tim Riset Uji Klinis Vaksin Covid-19 Prof Kusnandi Rusmil.

"Selama 9 hari pengawasan kondisi yang bersangkutan dalam keadaan baik," tulis Kusnandi dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas TV, Sabtu (12/9/2020).

Dijelaskan oleh Kusnandi, relawan vaksin Covid-19 yang dirahasiakan identitasnya ini, sempat melakukan perjalanan ke luar kota setelah mendapatkan suntikan pertama. Namun tidak diketahui, suntikan pertama yang diterima relawan merupakan vaksin atau plasebo.

Baca Juga: Relawan Jatuh Sakit, Uji Coba Vaksin Covid-19 Dihentikan Sementara

Kemudian pada kunjungan selanjutnya, relawan yang secara klinis dinyatakan sehat mendapat suntikan kedua.

Namun satu hari setelahnya, relawan menjalani program pemeriksaan swab nasofaring dari Dinas Kesehatan, bukan dari tim penelitian.

Dinas Kesehatan melalukan tes swab terhadap relawan tersebut, karena ada riwayat bepergian ke luar kota. Hasil pemeriksaan menyatakan relawan tersebut terkonfirmasi positif Covid-19.

Hasil pemeriksaan ini membuat yang bersangkutan harus menjalani isolasi mandiri. "Terdapat program pemantauan secara ketat setiap hari," kata Kusnandi.

Mengenai ketidakjelasan jenis suntikan vaksin atau plasebo (obat kosong) yang diterima relawan, Kusnandi menjelaskan.

Penulis : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU