> >

PM Israel Netanyahu Bertekad Lanjutkan Perang: Hamas Punya Dua Pilihan, Menyerah atau Mati

Kompas dunia | 21 Desember 2023, 18:17 WIB
Perdana Menteri Benjamin Netanyahu. Perdana Menteri Benjamin Netanyahu bertekad melanjutkan agresi militernya di Jalur Gaza sampai Israel mencapai sejumlah tujuan, salah satunya menghancurkan kelompok perlawanan Palestina, Hamas. (Sumber: Times of Israel)

TEL AVIV, KOMPAS.TV – Perdana Menteri Benjamin Netanyahu bertekad melanjutkan agresi militernya di Jalur Gaza sampai Israel mencapai sejumlah tujuan, salah satunya menghancurkan kelompok perlawanan Palestina, Hamas.

Ia menyebut segala saran dan seruan menghentikan aksi militer Israel di Gaza sebagai tak realistis. 

“Kami akan melanjutkan perang sampai akhir,” ujar Netanyahu dalam pernyataannya pada media, Rabu (20/12/2023). 

“Perang akan berlanjut sampai Hamas dihancurkan, sampai kemenangan, sampai seluruh tujuan yang kami tentukan tercapai: menghancurkan Hamas, melepas para sandera dan menghapus ancaman dari Gaza,” imbuhnya.

Baca Juga: Netanyahu Ditolak Tentara Israel yang Terluka, Diyakini Gegara Banyak yang Tewas karena Serang Gaza

Pernyataan itu dilontarkan Netanyahu di tengah laporan adanya kemungkinan kesepakatan gencatan senjata kemanusiaan kedua antara Israel dan Hamas di Jalur Gaza. 

“Mereka yang mengira kami akan berhenti, tercabut dari kenyataan. Kami menghujani Hamas dengan (bom) api, api neraka,” ujar Netanyahu seperti dilaporkan Times of Israel, Kamis (21/12).

“Seluruh personel Hamas, dari yang pertama sampai yang terakhir, menghadapi kematian. Mereka cuma punya dua pilihan: menyerah atau mati.”

 

Penulis : Vyara Lestari Editor : Gading-Persada

Sumber : Times of Israel/Anadolu Agency


TERBARU