> >

Jokowi Selamati Erdogan yang Kembali Terpilih Jadi Presiden Turki, Ingin Perkuat Hubungan

Kompas dunia | 29 Mei 2023, 12:52 WIB
Presiden Jokowi saat berjabat tangan dengan Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan di KTT G-20. Jokowi menyelamati Erdogan yang berhasil kembali terpilih sebagai Presiden Turki untuk ketiga kalinya. (Sumber: Instagram@jokowi)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo menyelamati Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan, yang kembali terpilih sebagai presiden.

Presiden Jokowi pun berharap kembalinya Erdogan menjadi Presiden Turki bisa memperkuat hubungan Indonesia dan Turki.

Hal tersebut diungkapkan Presiden Jokowi di laman resmi Instagram miliknya.

Baca Juga: Erdogan Jadi Presiden Turki Lagi, Pengamat: Ia Ingin Mengembalikan Hegemoni Kekaisaran Turki

“Ucapan selamat terhangat untuk saudara saya Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan, setelah kembali terpilih,” kata Presiden Jokowi di media sosial tersebut, Senin (29/5/2023).

“Siap melanjutkan dan memperkuat kerja sama strategis sejak lama Indonesia-Turki, demi keuntungan untuk rakyat kami,” ujarnya.

Pada unggahannya di Instagram, Presiden Jokowi menyertakan fotonya sedang berjabat tangan dengan Erdogan. Berdasarkan fotonya tersebut, pertemuan Jokowi dan Erdogan itu terjadi di KTT G20 pada tahun lalu.

Erdogan kembali terpilih sebagai Presiden Turki pada putaran kedua pemilihan Presiden Turki 2023, Minggu (28/5/2023).

Erdogan bnerhasil meraih 52,1 persen suara, sedangkan rivalnya Kemal Kilicdaroglu meraih 47, 9 persen suara.

Penghitungan itu didapat setelah 99,3 persen kota suara dibuka.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Instagram


TERBARU