> >

Xi Jinping Bertelepon dengan Zelenskyy, Ini Hasilnya Menurut Media Resmi China

Kompas dunia | 26 April 2023, 22:07 WIB
Presiden China, Xi Jinping. Presiden China Xi Jinping kepada presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy dalam pembicaraan telepon hari Rabu (26/4/2023) mengatakan dialog dan perundingan adalah satu-satunya cara keluar dari krisis Ukraina. Selain itu, Xi mengatakan tidak ada yang menang dalam perang nuklir. (Sumber: AP Photo/Ng Han Guan, File)

BEIJING, KOMPAS.TV - Presiden China Xi Jinping kepada Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy dalam pembicaraan telepon hari Rabu (26/4/2023) mengatakan, dialog dan perundingan adalah satu-satunya cara keluar dari krisis Ukraina, dan tidak ada yang menang dalam perang nuklir.

Melansir Xinhua, Xi Jinping menyampaikan pendapatnya saat berbicara dengan Zelenskyy melalui telepon. Kedua belah pihak bertukar pandangan tentang hubungan China-Ukraina dan krisis Ukraina.

China akan mengirim utusan khusus urusan Eurasia ke Ukraina dan negara lain untuk melakukan komunikasi mendalam dengan semua pihak mengenai penyelesaian politik, kata Xi Jinping.

Zelenskyy usai berbicara lewat telepon dengan Xi Jinping, seperti laporan Associated Press, Rabu (26/4), mengatakan dirinya dan Xi Jinping melakukan pembicaraan yang panjang dan bermakna.

Xi menekankan hubungan bilateral telah melalui 31 tahun perkembangan dan mencapai tingkat kemitraan strategis, yang telah meningkatkan pembangunan dan revitalisasi masing-masing negara.

Xi mengatakan dia menghargai ekspresi Presiden Zelenskyy yang menggarisbawahi pentingnya pengembangan hubungan China-Ukraina dan kerja sama dengan China, dan berterima kasih kepada Ukraina atas bantuan yang diberikan dalam evakuasi warga China tahun lalu.

Saling menghormati kedaulatan dan integritas teritorial, kata Xi, adalah dasar politik dari hubungan bilateral.

Baca Juga: China Ingin Rusia dan Ukraina Berdamai, Ajukan 12 Poin Penyelesaian

Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy mengatakan bahwa dirinya dan pemimpin China Xi Jinping telah melakukan pembicaraan telepon yang panjang dan bermakna hari Rabu, (26/4/2023). (Sumber: New York Times)

Dia mengajak kedua belah pihak untuk fokus pada masa depan, terus memandang dan merencanakan hubungan bilateral dari perspektif jangka panjang, dan memperpanjang tradisi saling menghormati dan berbicara dengan kesungguhan, sehingga dapat mendorong perkembangan kemitraan strategis China-Ukraina.

Kemauan China untuk mengembangkan hubungannya dengan Ukraina konsisten dan jelas, kata Xi, menambahkan bahwa tidak peduli bagaimana situasi internasional berubah, China bersedia bekerja sama dengan negara tersebut untuk mendorong kerja sama saling menguntungkan antara kedua negara.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Xinhua/Associated Press


TERBARU