> >

Suriah dan Tunisia Pulihkan Hubungan Diplomatik Menyusul Gelombang Perdamaian di Timur Tengah

Kompas dunia | 13 April 2023, 11:19 WIB
Suriah membuka kembali kedutaan besarnya di Tunisia hari Rabu, (12/4/2023) seiring kunjungan diplomat tinggi Suriah ke Arab Saudi. (Sumber: Deutsche Welle)

Delegasi yang dipimpin oleh Menteri Luar Negeri Suriah tiba di Arab Saudi pada hari Rabu untuk membahas hubungan bilateral antara kedua negara, melaporkan media negara Suriah, kunjungan tersebut adalah yang pertama sejak 2012.

Media negara Arab Saudi melaporkan Menteri Luar Negeri Suriah, Faisal Mikdad, diterima oleh Wakil Menteri Luar Negeri Kerajaan Waleed Al-Khuraiji.

Pertemuan tersebut difokuskan pada "upaya untuk mencapai solusi politik untuk krisis Suriah yang mempertahankan persatuan, keamanan, dan stabilitas Suriah, memfasilitasi kembalinya pengungsi Suriah ke tanah air mereka, dan menjamin pengiriman bantuan kemanusiaan ke daerah yang terkena dampak di Suriah."

Arab Saudi akan menjadi tuan rumah pertemuan puncak Liga Arab berikutnya pada bulan Mei, di mana kebanyakan negara berharap untuk memulihkan keanggotaan Suriah, kata sekretaris jenderal liga, Ahmed Aboul Gheit.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Associated Press


TERBARU