> >

Perayaan Pride dan Karnaval LGBTQ London Berlangsung Meriah dan Berkilauan Luar Biasa

Kompas dunia | 3 Juli 2022, 04:45 WIB
Mohammed Nazir warga London, berpose di atas bendera pelangi raksasa, selama parade Pride in London, Sabtu, 2 Juli 2022, menandai peringatan 50 tahun gerakan Pride di Inggris. (Sumber: James Manning/PA via AP)

Langkah itu dilakukan sebagai tanggapan terhadap para aktivis LGBTQ yang meningkatkan kekhawatiran atas kepercayaan mereka terhadap kepolisian, khususnya kualitas penyelidikan kepolisian atas pembunuhan yang dilakukan oleh pembunuh berantai Stephen Port.

Pada tahun 2016, Port dijatuhi hukuman penjara seumur hidup tanpa pembebasan bersyarat atas pembunuhan empat pria gay muda yang dia temui secara online.

Baca Juga: Perayaan Gay Pride Makin Dekat, Komunitas LGBTQ Spanyol Resah dan Gelisah atas Stigma Cacar Monyet

Md Nabir Uddim, kiri dan Mohammed Nazir, keduanya warga London, bersiap menjelang parade Pride in London, Sabtu, 2 Juli 2022, menandai peringatan 50 tahun gerakan Pride di Inggris. (Sumber: James Manning/PA via AP)

Anggota kepolisian dapat bergabung dengan pawai hari Sabtu atas kemauan mereka sendiri.

"Saya pikir polisi sensitif terhadap isu-isu yang diangkat oleh masyarakat," kata Khan.

"Dan akan ada petugas berseragam di dalam dan sekitar Pride untuk memastikan kita semua aman, untuk memastikan parade ini sukses." ujar walikota London itu.

Mereka yang ambil bagian didesak untuk melakukan tes Covid-19 sebelum pawai dengan kasus virus yang meningkat di seluruh Inggris.

Badan Keamanan Kesehatan Inggris mengeluarkan peringatan serupa untuk orang-orang yang menunjukkan kemungkinan gejala cacar monyet.

 

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Associated Press


TERBARU