> >

Taiwan Kembali Buka Pintu bagi Pekerja Migran selama Sebulan, TKI Diprioritaskan?

Kompas dunia | 5 November 2021, 11:40 WIB
Taiwan akan kembali membuka pintu bagi pekerja migran selama satu bulan dimulai pertengahan November 2021. Tenaga Kerja Indonesia (TKI) berkemungkinan akan diprioritaskan. (Sumber: CNA Photo/Taiwan News)

Baca Juga: Taiwan Bersiap Buka Pintu Kembali bagi Pekerja Migran Termasuk dari Indonesia

Lebih jauh ia menjelaskan, Kemenaker Taiwan akan menerapkan skema baru berbasis poin dalam menyaring pekerja migran yang akan memasuki wilayahnya.

Poin tersebut akan diberikan berdasarkan status vaksinasi pekerja migran, situasi Covid-19 di negara asal pekerja, dan langkah-langkah pencegahan epidemi yang diterapkan pihak yang akan mempekerjakan mereka.

Menurut Tsai, Indonesia “tampaknya sangat siap dan jumlah kasusnya juga paling rendah,” yang mengindikasikan TKI mungkin memiliki skor yang lebih tinggi.

Pintu masuk bagi TKI ke Taiwan ditutup pada 4 Desember 2020 karena terjadinya lonjakan kasus Covid-19 di Indonesia.

Taiwan akhirnya menutup pintu bagi pekerja migran dari semua negara pada 19 Mei 2021 karena terjadinya lonjakan kasus Covid-19 di wilayahnya dan pandemi yang terus berlanjut di seluruh dunia.

Baca Juga: AL Taiwan Latihan Pendaratan Amfibi di Pangkalan Militer AS

 

Penulis : Edy A. Putra Editor : Gading-Persada

Sumber : Taiwan News


TERBARU