> >

Keterlaluan, 800 Orang di Uganda Diduga Disuntikan Vaksin Covid-19 Palsu Berisi Air

Kompas dunia | 23 Juli 2021, 13:02 WIB
Ilustrasi Vaksin Covid-19 (Sumber: Kompastv/Ant)

KAMPALA, KOMPAS.TV - Setidaknya 800 orang di Uganda dilaporkan telah disuntikan vaksin Covid-19 palsu oleh petugas medis.

Beberapa vaksin tersebut dilaporkan hanya berisi air biasa.

Pihak otoritas pun menegaskan penipuan tersebut melibatkan dokter dan pekerja medis yang tak bermoral.

Dikutip dari ABC, Kamis (22/7/2021), penyuntikan vaksin Covid-19 palsu tersebut selama Mei dan Juni, selama gelombang mematikan virus corona di negara Afrika Timur itu.

Baca Juga: Sistem Pertahanan Rudal Buatan Rusia Berhasil Hancurkan Serangan Rudal Israel ke Suriah

Ketika itu, wabah virus corona tengah melonjak ke rekor tertinggi sekitar 1.700 kasus per hari.

Para penipu tersebut menargetkan orang-orang yang ingin membayar untuk vaksinasi, termasuk pegawai perusahaan ketika vaksin tengah menghadapi keterbatasan suplai.

Hal itu diungkapkan oleh Direktur Unit Pengawasan Layanan Kesehatan, yang bekerja di bawah kepresidenan Uganda, Dr Warren Naamara.

“Beberapa individu tak bermoral dengan keinginan memiliki banyak uang, membuat masyarakat harus merasakan suntikan dari vaksin Covid-19 palsu,” katanya.

Naamara mengatakan pihaknya telah menangkap dua pekerja medis dalam penipuan ini, dan seorang dokter masih dalam pelarian.

Penulis : Haryo Jati Editor : Iman-Firdaus

Sumber : ABC


TERBARU