> >

Penampakan Kolam Renang Terdalam di Dunia, Berisi Restoran sampai Apartemen

Kompas dunia | 14 Juli 2021, 22:44 WIB
Seorang pengunjung menyelami Deep Dive Dubai, kolam renang terdalam di dunia. (Sumber: Youtube/Deep Dive Dubai)

Menurut pemilik Deep Dive Dubai, pengunjung perlu berkali-kali menyelam untuk bisa melihat keseluruhan isi kolam renang itu.

Untuk menyelami kolam itu, pengunjung dapat menyewa tangki oksigen, peralatan menyelam, dan skuter alat bantu selam.

Pihak pengelola menjaga agar suhu kolam ini tetap berada di angka 30 derajat celcius agar nyaman bagi penyelam.

Selain itu, pengelola juga memasang 56 kamera untuk memastikan keselamatan pengunjung.

Bila ada bahaya, kolam itu memiliki sebuah ruang bertekanan tinggi atau hyperbaric chamber yang dapat memuat 12 orang.

Baca Juga: Hampir 70 Warga India Tewas Tersambar Petir Dalam Sehari

Saat ini, kolam ini baru tersedia bagi orang-orang tertentu saja yang menerima undangan. Salah satu tokoh yang pertama kali berkunjung ke sana adalah selebriti Will Smith dan putra mahkota Dubai Sheikh Hamdan bin Mohammed bin Rashid Al Maktoum.

Masyarakat yang tertarik dapat berkunjung pada akhir Juli 2021 ini. Pengunjung berusia di atas 10 tahun dapat mencoba menyelami kolam ini.

Sisi terbaiknya, tak ada hiu di kolam renang ini.

 

Penulis : Ahmad Zuhad Editor : Fadhilah

Sumber : Kompas TV/NPR


TERBARU