> >

Tak Mau Diekstradisi ke AS, Pendiri Antivirus McAfee Tewas Gantung Diri di Penjara Spanyol

Kompas dunia | 24 Juni 2021, 11:22 WIB
Pendiri antivirus McAfee, John McAfee (75), tewas gantung diri di penjara Barcelona, Spanyol, Rabu (23/6/2021). (Sumber: AP Photo/Alan Diaz, File)

Dikutip dari AFP, sejak menjadi kaya raya pada 1980-an berkat antivirus, McAfee menjadi guru mata uang kripto dan mengklaim dapat menghasilkan uang 2.000 dollar AS (Rp 28,8 juta) sehari.

Baca Juga: Seluruh Penghuni Penjara di New South Wales Australia Dievakuasi Akibat Wabah Tikus

McAfee juga memiliki 1 juta lebih follower di Twitter, dan dia menggambarkan dirinya sebagai "pencinta wanita, petualang, dan misterius". Namun karena citranya yang negatif, Intel yang sempat memiliki perusahaan McAfee mengatakan bakal menghapus brand tersebut supaya tidak lagi terasosiasi dengan John McAfee. Kemudian pada 2017, McAfee kembali berdiri terpisah dan tetap bernama "McAfee". Produk antivirusnya sekarang masih memakai namanya dan memiliki 500 juta pengguna di seluruh dunia.

McAfee juga sempat dua kali mencalonkan diri sebagai kandidat calon presiden AS dan menjadi peserta debat presiden Partai Libertarian pada 2016. Ia juga sempat menjajal yoga, pesawat ultra ringan dan memproduksi obat-obatan herbal.

Penulis : Vyara Lestari Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU