> >

Masih Bergaya Bak Pak Tarno, Anderson .Paak jadi Drummer di Live Perdana BTS Yet To Come

Musik | 14 Juni 2022, 08:39 WIB
Anderson .Paak dengan gaya mirip Pak Tarno menjadi penabuh drum di pertunjukan live BTS Yet To Come. (Sumber: YouTube/BANGTANTV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Rapper Anderson .Paak mengejutkan publik dengan menjadi penabuh drum dalam pertunjukan live perdana BTS "Yet To Come".

Masih dengan potongan rambut mangkuknya yang mirip dengan pesulap Indonesia, Pak Tarno, Anderson .Paak mengenakan setelan krem dan kacamata hitam.

Rapper dari Amerika ini tampil dengan energik mengiringi lagu terbaru dari bintang pop Korea Selatan.

Baca Juga: Di Balik Hebohnya Anderson Paak, Pak Tarno Kebanjiran Followers dan Endorsement

Di akhir pertunjukan lagu "Yet To Come", kamera menyorot ke arah Anderson .Paak yang masih memegang stik drum dan tersenyum puas.

Para personel BTS pun menyambut kedatangan .Paak yang turun dari stage drummer.

“Oke, guys. Mari kita beri sambutan hangat kepada tamu spesial kita, Anderson,” kata mereka yang kemudian memberikan pelukan hangat.

Saat ditanya kesan pertama mengenai lagu "Yet To Come" BTS, Anderson .Paak mengaku menyukai lagu tersebut.

"Aku menyukainya. Itu mengingatkan saya pada gereja. Itu luar biasa,” kata .Paak, yang mengucapkan beberapa frasa dalam bahasa Korea untuk menyenangkan para member BTS.

Rapper itu juga mengungkapkan ceritanya bagaimana kemudian menjadi bagian dari penggemar BTS, ARMY.

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU