> >

Tembus 8 Juta Penonton, Mampukah KKN di Desa Penari Kalahkan Jumlah Penonton Avenger: Infinity War?

Film | 25 Mei 2022, 20:05 WIB
Poster film horor KKN di Desa Penari. Mampukah KKN di Desa Penari menyalip Avenger: Infinity War? (Sumber: MD Pictures)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Film KKN di Desa Penari berhasil meraup delapan juta penonton di hari ke-25 penayangannya di bioskop Indonesia.

Hal ini diumumkan lewat akun Instagram resmi @kknmovie. Sejauh ini, KKN di Desa Penari telah ditonton oleh 8.101.223 orang di bioskop, seperti XXI, CGV, Cinepolis, dan bioskop lainnya.

KKN DI DESA PENARI TEMBUS 8.101.223 PENONTON! Selamat untuk seluruh cast, crew dan semua yang terlibat dalam KKN di Desa Penari, film terlaris sepanjang masa,” demikian pernyataan dari @kknmovie, Rabu (25/5/2022).

Baca Juga: Kunci Kesuksesan KKN di Desa Penari: Angkat 'Kisah Mistis' dan 'Berhasil Bangun Rasa Penasaran'

Tim produksi pun mengucapkan terima kasih kepada penonton karena telah membuat industri perfilman Indonesia menggeliat lagi.

Sebelumnya, film KKN di Desa Penari telah mencetak rekor menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa dengan pencapaian tujuh juta penonton.

Angka tersebut mampu menyalip film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1 yang menjadi pemegang film Indonesia terlaris sepanjang masa selama enam tahun sejak 2016 lalu.

Kini, film garapan Awi Suryadi itu disandingkan dengan film Avenger: Infinity War yang berhasil meraih 8.121.000 penonton di Indonesia pada 2018.

Baca Juga: Beda Perkataan Erick Thohir dan Sutradara soal Lokasi Kejadian KKN di Desa Penari, Mana yang Benar?

Mampukah KKN di Desa Penari menyalip Avenger: Infinity War?

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU