> >

Rumah Saja, Ini 10 Amalan yang Dianjurkan Saat Ramadan

Amalan | 27 April 2021, 15:11 WIB
Ilustrasi amalan di bulan Ramadan yang dianjurkan selama bulan Ramadan. (Sumber: Unsplash/Rizky Yulian)

Baca Juga: Susah Buang Air Besar Saat Puasa? Ini Penyebabnya

5. Mandi sebelum fajar

Bagi suami istri, apabila dalam kondisi junub sehabis berhubungan badan, dianjurkan untuk mandi sebelum fajar. Hal ini berlaku bagi laki-laki yang mengalami mimpi basah, juga dianjurkan untuk mandi sebelum fajar.

6. Mandi setelah Maghrib

Selain itu, mandi setelah maghrib dianjurkan agar dapat menjalani ibadah salat tarawih dalam kondisi segar dan semangat.

7. Istiqamah menjalani tarawih

Meski termasuk salat sunah, salat tarawih yang dilakukan secara istiqamah dan konsisten juga dianjurkan selama bulan Ramadan. Hal ini seperti yang disebutkan dalam sebuah hadis:

Siapa yang mendirikan malam Ramadan dengan imam dan keikhlasan maka diampuni dosanya yang telah berlalu.” (HR. Bukhari dan Muslim).

Baca Juga: Usaha Produksi Peci Kebanjiran Orderan di Bulan Ramadan, Penjualan Hingga Malaysia

8. Konsisten menunaikan salat witir

Tidak hanya salat tarawih, salat wiwtir juga dianjurkan untuk dilakukan secara istiqamah dan konsisten.

9. Memperbanyak baca Al-Qur’an

Membaca Al-Qur’an merupakan ibadah yang kerap dilakukan selama Ramadan. Ibadah ini bisa dilakukan secara individu atau bersama-sama dengan anggota keluarga di rumah.

10. Perbanyak amalan sunah

Selain 9 amalan yang disebutkan, secara garis besar, memperbanyak amalan sunah seperti salat duha, sedekah, dan menghadiri majelis ilmu juga merupakan amalan yang dianjurkan selama Ramadan.

Meski di tengah pandemi, kita bisa menghadiri kajian keagamaan secara online yang kini banyak tersedia di berbagai platform.

 

Artikel karya Hengky Ferdiansyah, Lc. MA ini merupakan kolaborasi dengan Islami.co. Untuk melihat tulisan asli, silakan klik tautan berikut ini.

Penulis : Fiqih-Rahmawati

Sumber : Kompas TV


TERBARU