> >

Harga Minyak Dunia Anjlok ke Level Terendah dalam 9 Bulan Terakhir, Tertekan Penguatan Dollar AS

Ekonomi dan bisnis | 27 September 2022, 08:20 WIB
Pekerja melakukan pengecekan pompa angguk yang beroperasi di Lapangan Duri, yang merupakan salah satu lapangan injeksi uap terbesar di dunia di Blok Rokan, Riau, Jumat (19/8/2022). (Sumber: Kompas.tv/Ant)

Berdasarkan data lembaga Refinitiv Eikon, tekanan indeks dollar terhadap harga minyak paling kuat terjadi setahun belakangan. 

Baca Juga: Pengguna TikTok Kini Bisa Pakai Tombol Dislike untuk Komentar yang Tidak Pantas

"Sulit bagi siapa pun untuk mengharapkan minyak akan pulih setelah greenback semahal ini," kata Direktur Energi Berjangka di Mizuho, Bob Yawger.

Harga minyak juga tertekan oleh rezim bunga tinggi yang diterapkan bank sentral banyak negara. Terutama negara konsumen minyak, sehingga menimbulkan kekhawatiran perlambatan ekonomi yang dapat menekan permintaan minyak.

"Dengan semakin banyak bank sentral dipaksa untuk mengambil langkah-langkah luar biasa tidak peduli biaya ekonomi, permintaan akan terpukul yang dapat membantu menyeimbangkan kembali pasar minyak," kata analis pasar senior di Oanda di London, Craig Erlam.

Penulis : Dina Karina Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Antara


TERBARU