> >

Anggota DPR Usul Dibentuk Pansus Untuk Atasi Masalah Garuda

Bumn | 9 November 2021, 12:35 WIB
Pesawat Garuda Indonesia (Sumber: Kompas.TV/Ant)

JAKARTA, KOMPAS.TV- Anggota Komisi XI DPR Fauzi Amro mengusulkan dibentuknya panitia khusus (pansus) untuk mencari solusi masalah keuangan Garuda Indonesia.

Menurut Fauzi, dengan dibentuknya pansus semua pemegang kepentingan bisa duduk bersama dan membahas masalah Garuda dari hulu sampai hilir. Pansus lintas komisi itu diminta melibatkan III, VI, V, dan XI.

"Dengan kondisi Garuda seperti ini kita usulkan dibuat pansus untuk mengurai dan mengetahui masalah dari hulu dan hilir Garuda," kata Fauzi dalam keterangan tertulisnya kepada Kompas TV, Selasa (9/11/2021).

Fauzi menyampaikan, dalam rapat sebelum-sebelumnya dengan DPR, pemerintah akan mengambil opsi pailit Garuda sebagai langkah terakhir. Yaitu jika negosiasi utang senilai Rp70 triliun dengan  kreditur dan lessor Garuda tidak berhasil.

Baca Juga: Garuda Gandeng Emirates, Ini Sederet Keuntungan untuk Penumpang Rute Internasional

Fauzi menilai, pemerintah harus mencoba berbagai cara penyelamatan, agar Garuda tidak bernasib sama seperti Merpati. Selain itu, keberadaan  maskapai nasional sangat penting untuk melayani kebutuhan masyarakat.

“Salah satu masalah yang kita hadapi sebagai negara kepulauan adalah layanan transportasi. Dan jauh hari mantan Presiden Habibie (almarhum) sudah mengingatkan pentingnya negara kepulauan ini, membangun dan mengembangan maskapai penerbangan yang bagus," ujar Fauzi.

"Sebagai salah satu upaya untuk mengatasi masalah transportasi lintas pulau Nusantara dan juga untuk penerbangan mancanegara seperti angkutan jamaah haji dan umroh,” lanjutnya.

Kementerian BUMN juga sempat mewacanakan penggantian Garuda dengan Pelita Air untuk melayani penerbangan komersil berjadwal kelas medium.

Baca Juga: Harga Sewa Pesawatnya Kemahalan, Garuda Kini Cari yang Ekonomis

Penulis : Dina Karina Editor : Purwanto

Sumber :


TERBARU