> >

Sri Mulyani Ungkap Sederet Tantangan UMKM untuk Jadi Eksportir

Ukm | 20 April 2021, 14:21 WIB
Peserta pameran UMKM menunggu pengunjung dalam pameran Indocraft 2020 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Jumat (13/3/2020). (Sumber: Kompas/Totok Wijayanto)

Baca Juga: Sri Mulyani: Anggaran Covid-19 Setara Dana Bangun 67.708 Sekolahan

UMKM masih memerlukan pendampingan dalam meningkatkan kualitas SDM, tata kelola, atau manajemen perusahaan. Sebab, meningkatkan daya saing produk sangat ditentukan oleh manajemen dari usaha tersebut.

Pada area produksi, minimnya standar produk sesuai standar global jadi penghalang bagi UMKM untuk bisa menembus pasar global.

Kendala lain, keterbatasan UMKM informasi terhadap peluang pasar dan jangkauan pemasaran. Minimnya kemampuan promosi, tingkat literasi digital, dan literasi keuangan serta market research pun menambah daftar panjang penghalang UMKM.

Semua masalah itu harus dicari jalan keluarnya agar UMKM bisa naik kelas. 

Penulis : Dina Karina Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU