> >

Lazada Berikan Program Bimbingan Seller Baru 90 Hari, Baru Daftar Bisa Langsung Dapat Order

Advertorial | 5 November 2022, 08:00 WIB

Ilustrasi berbelanja online. (Sumber: Grid.id)

KOMPAS.TV – Kemajuan teknologi memudahkan siapa saja untuk mulai berbisnis, termasuk pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah atau UMKM. Kini, pedagang dapat memanfaatkan platform jual beli online sehingga tidak harus memiliki modal besar dan toko fisik.

Namun, mungkin masih banyak pelaku UMKM yang ragu untuk mulai berjualan online karena satu dan lain hal. Padahal, selain membutuhkan modal yang lebih kecil, bisnis online dapat menjangkau target pasar yang lebih luas.

Salah satu platform e-commerce yang mudah digunakan pemula sekalipun adalah Lazada. Sejak diluncurkan pertama kali tahun 2012, Lazada telah menjelma menjadi tempat jual beli online yang banyak diminati pembeli dan penjual di Asia Tenggara, termasuk Indonesia.

Demi membantu para Seller pemula, Lazada memberikan Program Bimbingan Seller Baru 90 Hari dengan berbagai keuntungan menarik. Melalui program ini, tiap Seller yang baru mendaftar akan mendapatkan bimbingan intensif selama 90 hari hingga mendapatkan pesanan pertamanya di Lazada.

Tim Lazada akan mengajari Seller baru secara mendetail, mulai dari memperkenalkan Lazada hingga mengajari penggunaan fitur-fitur yang tersedia. Program pemberdayaan ini bertujuan untuk membantu Seller baru mendapatkan pesanan pertama.

Memahami “Program 90 Hari Seller Sukses” akan  membantu Seller meningkatkan pendapatan. Seller pemula juga akan diajari cara mengakses program di Seller Center dan mengenali skenario boosting traffic toko supaya tokonya makin dikenal banyak pembeli.

Di sisi lain, program ini akan membantu Seller untuk mendapat tambahan traffic selama menjaga standar persyaratan dasar dalam platform Lazada. Program ini akan menyediakan informasi yang dibutuhkan Seller untuk mempertahankan traffic boost secara gratis.

Makin tinggi traffic, makin kuat pula visibilitas produk dan merek yang ditawarkan di Lazada. Dengan kata lain, Seller akan lebih mudah mendapatkan penjualan baru bila produk atau mereknya mudah ditemukan pembeli Lazada. Fitur peningkatan traffic boost gratis dapat dimulai dari tanggal toko diverifikasi di Lazada.

Kondisi untuk meningkatkan traffic tanpa biaya ini akan disesuaikan berdasarkan pencapaian penjualan dalam 30 hari terakhir. Dalam bagan program, Seller dapat melihat pencapaian selama 90 hari menggunakan Lazada. Seller juga dapat melihat jumlah hari yang tersisa untuk menggunakan traffic boost secara gratis.

Penulis : Adv-Team

Sumber : Kompas TV


TERBARU