> >

Taspen Secara Aktif Layani 6,81 Juta Peserta di Indonesia

Advertorial | 6 September 2022, 19:06 WIB
Berdasarkan data per tanggal 31 Agustus 2022, Taspen melayani 6,81 juta peserta yang terdiri atas 3,89 juta orang peserta aktif dan 2,92 juta orang pensiunan. (Sumber: Dok. Taspen)

Di sisi lain, Jaminan Kematian (JKM) merupakan perlindungan atas risiko kematian bukan akibat kecelakaan kerja berupa santunan kematian di mana pesertanya terdiri atas PNS, pejabat negara, PPPK, bahkan CPNS.

Pemberian manfaat terhadap CPNS ini diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan bagi para CPNS, guna meningkatkan kontribusi dan pengabdiannya terhadap Indonesia.

Sebagai inovasi layanan pasca pandemi Covid-19, Taspen menghadirkan inovasi layanan berbasis digital, yakni TASPEN PESONA (Tanggap Andal Selamatkan Pensiunan dengan Pelayanan Bebas Corona).

Layanan ini terdiri dari Taspen Otentikasi yang berguna untuk memastikan dana pensiun bulanan diterima oleh yang berhak tanpa perlu datang ke kantor Taspen.

Baca Juga: Taspen Bantu Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Kabupaten Bandung Melalui Program Srikandi Mengajar

Ada pula Taspen Care, sebuah platform media untuk penyampaian bermacam pertanyaan dan keluhan peserta, kanal mengunduh formulir pengajuan klaim, informasi jadwal mobil layanan Taspen dan berisi kamus istilah keTASPENan.

Kemudian, terdapat program Taspen e-Klaim, yakni layanan klaim peserta untuk mengajukan haknya secara daring.

Penulis : Adv-Team

Sumber : Kompas TV

Tag

TERBARU