Kompas TV video vod

Banjir Setinggi 1,2 M Rendam SD di Melawi, polisi Bantu Selamatkan Peralatan Sekolah

Kompas.tv - 11 Maret 2024, 18:21 WIB
Penulis : Kharismaningtyas

KALBAR, KOMPAS.TV - Curah hujan di Kabupaten Melawi menyebabkan banjir yang merendam permukiman hingga fasilitas umum, termasuk sekolah dasar negeri setempat.

Anggota polisi kemudian langsung bertindak cepat membantu mengevakuasi peralatan sekolah seperti meja, kursi, dan kelengkapan belajar lainnya agar tidak rusak karena air banjir.

Anggota polisi, dari Polres Melawi di Kalimantan Barat bergotong-royong mengangkat sejumlah peralatan sekolah yang terendam banjir akibat curah hujan tinggi yang sudah terjadi sejak beberapa hari terakhir.

Banjir dilaporkan terjadi di beberapa kecamatan, seperti Kecamatan Menukung, Kecamatan Ella Hilir, Kecamatan Nanga Pinoh, Kecamatan Pinoh Utara dan Kecamatan Belimbing.

Selain merendam permukiman warga, banjir juga merendam Sekolah Dasar Negeri 26 Desa Sidomulyo, dengan ketinggian sekitar 120 sentimeter.

Anggota polisi membantu menyelamatkan peralatan sekolah seperti meja, kursi, buku buku sekolah, dan perlengkapan sekolah lainnya, untuk dipindahkan ke tempat yang lebih  aman.

Baca Juga: Bengawan Solo Meluap, 10 Kecamatan di Bojonegoro Terendam Banjir

#banjir #kalbar



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x