Kompas TV video top 3 news

[TOP3NEWS] DKPP Vonis KPU Langgar Etik, Laporan Butet Dicabut, Raffi Buka Suara soal TPPU

Kompas.tv - 5 Februari 2024, 22:24 WIB
Penulis : Yuilyana

JAKARTA, KOMPASTV -  Berikut tiga berita terpopuler yang terangkum pada Senin (5/2/2024);

Berita pertama, dalam pertimbangannya DKPP menjabarkan kode etik yang dilanggar ketua KPU dan anggotanya, karena menerima pencalonan Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden. Menurut DKPP, KPU seharusnya mengubah terlebih dahulu peraturan soal syarat usia capres-cawapres usai putusan MK asal pernah menjadi kepala daerah.

Baca Juga: DKPP Ungkap Mengapa KPU Langgar Etik Ketika Terima Gibran Rakabuming Raka Jadi Cawapres!

Berita kedua, Presiden Jokowi meminta Projo mencabut pelaporan Butet di Polda DIY. Melalui Budi Arie presiden mengatakan Butet adalah kawan sendiri. Sebelumnya pelaporan didasari ucapan Butet pada acara kampanye Ganjar-Mahfud di Wates, Kulon Progo, pada 28 Januari lalu.

Baca Juga: Raffi Ahmad Blak-blakan soal Honor Jadi Artis Usai Dituding Terlibat Dugaan Pencucian Uang

Berita ketiga, bersama penasehat hukumnya Hotman Paris, Raffi Ahmad meminta National Corruption Watch membuktikan tudingan pencucian uang yang diterimanya. Raffi Ahmad menyatakan, harta kekayaannya ia peroleh murni dari hasil bekerja dan bisnis yang dirintisnya.

Video Editor: Bara Bima

#pemilu2024 #top3news #jokowi
 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x