Kompas TV video vod

Anies Baswedan Sebut Debat Pertama Capres Berjalan Efektif untuk Sampaikan Visi-Misi

Kompas.tv - 13 Desember 2023, 17:41 WIB
Penulis : Edwin Zhan

JAKARTA, KOMPAS.TV - Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan menyebut, debat Capres merupakan ajang untuk menyampaikan visi-misi dari ketiga pasangan calon.

Anies juga menyebut, debat Capres menjadi fungsi untuk menunjukkan prinsip, nilai, dan cara pandang masyarakat untuk menentukan pilihannya di Pilpres 2024.

Menurut Anies, debat Pilpres merupakan salah satu usaha untuk menyampaikan program dan visi-misinya.

Usai mengikuti debat Capres, Anies langsung melakukan agenda kampanye di Riau.

Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Nusron Wahid menilai debat Capres pertama dimenangkan oleh Prabowo Subianto.

Menurut Nusron, Prabowo tampil prima dan tutur kata yang tegas saat mengikuti debat Capres pertama.

Nusron juga yakin elektabilitas Prabowo naik usai mengikuti debat Capres pertama.

Calon Wakil Presiden Nomor urut 3, Mahfud MD mengaku puas dengan debat pertama Capres.

Mahfud menyebut 95 persen persoalan yang dikeluhkan masyarakat telah ditanyakan kepada Capres-nya, Ganjar Pranowo.

Mahfud menilai persoalan yang ditanyakan kepada Ganjar telah terjawab dengan baik.

Baca Juga: Ketua KPU soal Debat Kedua Pilpres 2024: Lokasi Masih Dikonfirmasi, Digelar 22 Desember 2023

#debatcapres #debatpilpres #debatperdana



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x