Kompas TV video vod

Detik-Detik Penangkapan David Yulianto, Pria yang Nenteng Pistol dan Ancam Pengendara Lain di Tol

Kompas.tv - 6 Mei 2023, 14:46 WIB
Penulis : Kharismaningtyas

KOMPAS.TV - Pelaku penodongan terhadap pengemudi taksi online di Tol Dalam Kota Tomang ditangkap di apartemen yang terletak di kawasan Gading Serpong, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Banten.

Petugas dari Polda Metro Jaya dan Polres Jakarta Barat menangkap penodong sopir taksi online.

Ini adalah visual penangkapan yang diambil oleh pihak kepolisian.

Pelaku ditangkap polisi dengan tidak melakukan perlawanan.

Kurang dari 24 jam, Polda Metro Jaya dan Polres Metro Jakarta Barat telah meringkus pelaku koboi jalanan yang turut melakukan pemukulan terhadap pengemudi online di Exit Tol Tomang, Jakarta Barat.

Pelaku bernama David Yulianto yang kini berusia 32 tahun, diringkus di salah satu apartemen di kawasan Serpong, Tangerang pada Jumat (5/5) sore.

David dipastikan bukan anggota polri dan berprofesi sebagai karyawan swasta.

Dari hasil pemeriksaan, motif pelaku menggunakan pelat dinas Polri agar terhindar dari aturan ganjil-genap.

Selain menangkap pelaku, polisi juga menyita pelat dinas polisi yang setelah diperiksa penyidik, merupakan pelat palsu.

Pistol yang digunakan pelaku untuk mengancam korban, turut disita polisi.

Sebelumnya, beredar video terkait aksi arogan seorang pria yang mengancam dan menganiaya sambil membawa pistol ke arah pengemudi taksi online.

Pelaku diduga tersinggung, karena disalip sopir taksi online.

Korban pun langsung melaporkannya ke Polda Metro Jaya dengan membawa bukti, berupa video penganiayaan yang direkam penumpang.

Setelah dilakukan penangkapan, pelaku dibawa ke Polda Metro Jaya untuk menjalani pemeriksaan. 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x