Kompas TV video vod

Angin Kencang, Penerjun Payung dari TNI Tersangkut di Pohon Setinggi 3 Meter

Kompas.tv - 10 Februari 2023, 05:40 WIB
Penulis : Natasha Ancely

JAKARTA, KOMPAS.TV - Seorang penerjun payung dari TNI mendarat darurat di pohon palem setinggi 3 meter di halaman rumah warga di Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Insiden ini diduga terjadi akibat dampak angin kencang.

Baca Juga: Hujan Deras dan Angin Kencang, Kedai serta Rumah Tertimpa Pohon

Dari video amatir warga, seorang anggota TNI penerjun payung nampak terombang-ambing di udara saat angin kencang terjadi.

Warga kemudian membantu menurunkan parasut yang tersangkut di pohon palem setinggi tiga meter di halaman rumah warga di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Peristiwa terjadi saat prajurit yang sedang latihan terjun payung diterpa angin kencang Kamis (09/02/23) siang.

Anggota yang tidak dapat mengendalikan parasutnya terpaksa harus mengikuti arah angin hingga mengarah ke permukiman warga.




Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x