Kompas TV video sinau

Mengapa Perjalanan Pulang Terasa Lebih Cepat daripada Saat Berangkat?

Kompas.tv - 8 Juli 2022, 16:12 WIB
Penulis : Dimas Wira P

KOMPAS.TV-Saat melakukan sebuah perjalanan, terkadang kita merasa perjalanan pulang terasa lebih cepat daripada pergi

Padahal, jarak yang ditempuh saat pulang dan pergi sama saja, atau bahkan dengan kecepatan yang sama pula

Faktanya kondisi tersebut dikenal dengan efek Kappa dalam disiplin ilmu psikologi dan neurosains

Lantas apa yang dimaksud dengan efek Kappa?

Efek Kappa yaitu kondisi saat lama perjalanan dari satu tempat ke tempat lain bagi sebagian orang terasa berbeda

Hal ini lebih disebabkan oleh cara kerja otak dalam memersepsikan waktu, khususnya jangka waktu sebuah aktivitas

Persepsi terhadap jangka waktu aktivitas oleh otak, sangat kompleks dan melibatkan banyak bagian di otak

Saat berangkat ke tempat baru, otak akan bertanya-tanya kapan sampai dan menafsirkan setiap bagian perjalanan

Hal itu membuat otak akan merasa jauh lebih waspada, sehingga perjalanan berangkat akan terasa lebih lama

Berbeda dengan perjalanan pulang, otak sudah mengenali lingkungan sekitar dan cenderung fokus pada hal lain

Baca Juga: Pidana Penjara Seumur Hidup: Sesuai Umur Terpidana atau Penjara Sampai Meninggal?

Karena otak kita fokus pada hal lain selama perjalanan, itulah yang membuat perjalanan pulang terasa lebih cepat

Hal lain yang juga mungkin berperan adalah jenis aktivitas yang dilakukan selama perjalanan

Bila seseorang disibukkan dengan banyak hal selama perjalanan, persepsi waktu perjalanan yang singkat akan dirasakan

Editor Video & Grafis: Dimas WPS




Sumber : diolah dari berbagai sumber

BERITA LAINNYA



Close Ads x