Kompas TV video vod

Bahas Digitalisasi Ibu Kota Negara, Jokowi dan Tony Blair Bertemu di Istana Bogor

Kompas.tv - 9 Maret 2022, 22:01 WIB
Penulis : Shinta Milenia

BOGOR, KOMPAS.TV - Pertemuan Presiden Joko Widodo dengan mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair, berlangsung di Istana Bogor, Selasa (8/3/2022) kemarin.

Pertemuan tersebut membahas soal Digitalisasi Ibu Kota Negara.

Dalam pertemuan tersabut banyak hal yang dikomunikasikan, mengingat Tony Blair saat ini merupakan utusan khusus dari Pemerintah Inggris, juga untuk Timur Tengah.

Menko Kemaritman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan telah melaporkan hasil kunjungannya ke Arab Saudi pada Presiden Joko Widodo.

Terkait dengan Kunjungan Kerja Luhut ke Arab Saudi beberapa waktu lalu, Luhut menyatakan Pemerintah Arab Saudi tertarik bekerja sama dalam sejumlah proyek di tanah air, termasuk Proyek Ibu Kota Negara. 

Baca Juga: Usai Menang Dalam Gugatan PTUN Soal Pengerukan Kali Mampang, Anies Baswedan Ajukan Banding
 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x