Kompas TV regional berita daerah

Satwa Langka Indonesia Dipulangkan Oleh Filipina

Kompas.tv - 31 Juli 2020, 20:25 WIB
Penulis : KompasTV Manado

Bitung, Kompas.tv- Satwa Langka asal Indonesia yang akan di seludupkan di Negara tetangga Filipina berhasil dikembalikan ke Indonesia melalui jalur laut. Puluhan Satwa Langka dengan berbagai jenis tersebut rencananya akan direhabilitasi di Pusat Penyelamatan Satwa Tasik Oki Bitung-Sulawsi Utara sebelum dilepasliarkan kehabitat alamnya.


Pemerintah Indonesia dan Filipina dibantu Combating Illegal Wildlife Trade Project berhasil memulangkan 91 Satwa Langka asal Indonesia yang diselundupkan ke Filipina.


Puluhan Satwa tersebut tiba di Pelabuhan Bitung dan disambut Dirjen Penegakan Hukum Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan bersama Pemerintah Kota Bitung.


Pemulangan Satwa-satwa tersebut merupakan pelaksanakan penetapan pengadilan Republic Of The Philippines Municipal Trial Court in Cities 11th Judicial Region, yang menetapkan bahwa satwa Indonesia tersebut akan dikembalikan ke Indonesia.


Pemulangan Satwa Indonesia merupakan salah satu komitmen Pemerintah Indonesia dalam melindungi kekayaan hayati Indonesia dan tekad yang kuat untuk terus menjaga kelestarian Satwa tersebut di habitatnya.

NONTON JUGA : https://www.youtube.com/watch?v=QgkeMPQum9s


Satwa-satwa berhasil dipulangkan ke Indonesia diantaranya dari jenis Reptil, Mamalia dan Burung seperti Kakatua, Kasuari, Rangkong Papua dan berbagai jenis lainya yang telah dimasukan dalam kotak.

#kompastvmanado #satwalangka #indonesia #filipina


Jemmy Anis Kompas tv Bitung

 

Jangan Lupa juga untuk Follow & Subscribe

FB : KOMPASTV MANADO

YT : KOMPASTV MANADO https://www.youtube.com/channel/UCb42zFy64SyII10mfIVEgzg/featured

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA


Advertorial

Madiun Maju Mendunia | VVIP

27 April 2024, 15:37 WIB

Close Ads x