Kompas TV regional jabodetabek

5 Fakta Ibu dan Anak Ditemukan Membusuk di Cilandak: Punya Penyakit Berat, Dikubur dalam 1 Liang

Kompas.tv - 31 Maret 2024, 04:15 WIB
5-fakta-ibu-dan-anak-ditemukan-membusuk-di-cilandak-punya-penyakit-berat-dikubur-dalam-1-liang
Jenazah ibu dan anak yang ditemukan tewas membusuk di Cilandak, telah dimakamkan di TPU Kampung Kandang, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Sabtu (30/3/2024). (Sumber: KOMPAS.com/DINDA AULIA RAMADHANTY)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Edy A. Putra

CILANDAK, KOMPAS.TV - Ibu dan anak bernama Khusni (80) dan Endang (60), ditemukan tewas membusuk oleh seorang asisten rumah tangga (ART) di Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat (29/3/2024).

Kompas.tv telah merangkum 5 fakta terkait penemuan mayat ibu dan anak di Cilandak.

Baca Juga: Ibu dan Anak yang Meninggal di Cilandak Dikenal Aktif dalam Kegiatan di Masyarakat

5 Fakta Ibu dan Anak Ditemukan Membusuk di Cilandak

1. Kronologi Penemuan

Ketua RT setempat, Khumayanah, mengatakan awalnya ART yang bekerja di rumah Khusni dan Endang hendak datang dan bekerja. Saat mengetuk pintu, tak ada jawaban dari dalam rumah.

ART tersebut bingung lantaran TV menyala yang menandakan ada orang di dalam, tetapi tak ada yang menjawab ketukan pintunya.

Ia lantas mendatangi kediaman Khumayanah dan menanyakan keberadaan Khusni dan Endang. Tak lama kemudian, anak dan menantu Endang datang dan meminta bantuan untuk mendobrak pintu rumah.

"Dia bilang 'Tante gimana kalau saya dobrak saja pintunya?'. 'Ya sudah oke'. Dia nanya, 'Ada yang punya linggis enggak?'. 'Enggak ada yang punya linggis, ini hari Jumat, orang pada salat semua'. Saya bilang gitu," ucap Khumayanah, Jumat.

Ia mencoba meminta bantuan tukang rongsok yang melintas di lokasi. Saat pintu dibuka, jasad Khusni dan Endang sudah tergeletak di belakang pintu rumah.

Baca Juga: ART di Cilandak Temukan 2 Majikannya Meninggal di Rumah, Ketua RT Beri Penjelasan

2. Ditemukan Sudah Membusuk

Kapolsek Cilandak Kompol Wahid Key membenarkan peristiwa penemuan mayat itu. Ia mengatakan kepolisian dan tim pemadam kebakaran (damkar) langsung datang ke lokasi usai menerima informasi tersebut.



Sumber : Kompas.com


BERITA LAINNYA



Close Ads x