Kompas TV regional sumatra

Toge dan Pakkat Jadi Menu Berbuka yang Digemari Warga Medan

Kompas.tv - 26 Maret 2024, 16:24 WIB
Penulis : KompasTV Medan

MEDAN, KOMPAS.TV - Menu berbuka puasa asal Kabupaten Mandailing Natal yakni toge dan pakkat masih menjadi favorit warga.

Minuman tradisional ini berbahan campuran lupis, pulut hitam, pulut putih, tapai, candil, yang kemudian disiram dengan santan dan cendol dengan tambahan gula aren.

Selain toge, ada juga pakkat yang merupakan rotan muda, yang dibakar terlebih dahulu.

Dua menu berbuka ini sangat digemari warga, apalagi yang sedang rindu kampung halamannya di Mandailing Natal. (*)

#toge #pakkat #mandailing #bukapuasa #kuliner #bukaan #sumaterautara #sumut #medan #beritamedan #beritadaerah

------------



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x