Kompas TV regional sumatra

Masjid Raya Baiturahman Jadi Kawasan Penerapan Digital

Kompas.tv - 5 Desember 2023, 15:12 WIB
Penulis : KompasTV Aceh

BANDA ACEH, KOMPAS.TV - Program kawasan digital Masjid Raya Baiturahman Banda Aceh merupakan sinergitas dan kolaborasi antara Bank Indonesia, perbankan dan pemerintah untuk mempercepat peningkatan transaksi secara digital di semua kawasan masjid kebanggan masyarakat Aceh ini. Masjid Raya di nilai layak menjadi pilot project karena punya perangkat yang lengkap, sebagai tempat ibadah, kawasan bisnis dan perdagangan dan sumber penerimaan retribusi daerah.

Kepala Perwakilan Bank Indonesia Aceh, Sony Widijarto, menyebut kawasan Masjid Raya akan menjadi sebuah ekosistem digital. Warga bisa bersedekah, membayar infaq dan zakat lewat transaksi digital menggunakan Qris atau Quick Response Code Indonesian standar. Di kawasan ini juga ada Pasar Aceh yang menjadi pusat penjualan produk fashion, kuliner dan souvenir, serta retribusi parkir yang menjadi pendapatan asli daerah. Dari seluruh ekosistem ini, Bank Indonesia mendorong integrasi penggunaan transaksi digital melalui Qris dan non tunai lainnya yang lebih cepat, aman dan nyaman.

Sementara manajemen Masjid Raya, mengaku layanan digital qris, sangat membantu jamaah dalam bersedekah atau berinfaq karena praktis dan aman. Di November saja, sedekah jamaah lewat Qris tercatat 16 juta rupiah lebih. Kedepan manajemen masjid juga akan mengembangkan pembayaran zakat dan waqaf melalui digital.

Menandai kawasan penerapan digital, Bank Indonesia Perwakilan Aceh, meluncurkan kawasan digital Masjid Raya Baiturrahman di area hari bebas kendaraan atau car free day Banda Aceh Minggu 03 Desember 2023 lalu. Lewat program ini, diharapkan masyarakat dapat bertransaksi digital baik sedekah, infaq maupun transaksi bisnis, dalam kawasan Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh.

Disisi lain perkembangan transaksi digital di Aceh,  Bank Indonesia, mencatat volume transaksi menggunakan Qris mencapai 6,6 juta transaksi yang melebihi target tahun ini sebanyak 5 juta transaksi.

 

Video Jurnalis : Mustajab

Editor              : Iwan Sudirja



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x