Kompas TV regional sumatra

Puluhan Pengungsi Rohingya Terdampar di Bireuen

Kompas.tv - 17 Oktober 2023, 14:15 WIB
Penulis : KompasTV Aceh

BIREUEN, KOMPAS.TV - Sebanyak 36 orang etnis Rohingya terdampar diperairan Aceh di kecamatan Peudada Bireuen Aceh. Manusia perahu itu kemudian mendarat di Desa Matang Pasi.

Dari 36 orang, diantaranya 14 orang laki-laki dewasa, 12 orang perempuan dan 10 orang anak-anak.

Menurut warga setempat, para pengungsi itu turun dengan sendirinya ke desa, sementara kondisi para pengungsi rohingya tidak ada yang sakit.

Setelah beberapa saat ditempatkan di Desa Matang Pasi, kemudian rohingya tersebut dipindahkan ke gedung sanggar kegiatan belajar di Bireuen.

Tiba dilokasi penampungan sementara, para pengungsi kemudian didata dan diberikan makanan oleh pemerintah setempat.

Rencananya para pengungsi akan kembali dipindahkan ke daerah lainnya, dikarenakan di Bireuen tidak adanya tempat untuk menampung imigran tersebut.

Pihak UNHCR pun akan terus melakukan koordinasi dan langkah selanjutnya untuk penanganan pengungsi Rohingya.




Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x