Kompas TV regional sulawesi

Aksi Heroik Seorang Siswa, Panjat Tiang Bendera Perbaiki Tali yang Putus

Kompas.tv - 18 Agustus 2023, 10:36 WIB
Penulis : KompasTV Gorontalo

GORONTALO UTARA, KOMPAS.TV - Sebuah video viral beredar di media sosial, yang mempelihatkan aksi heroik salah satu siswa nekat memanjat tiang bendera saat upacara memperingati 17 Agustus di Lapangan Kantor Camat Sumalata Timur, Kabupaten Gorontalo Utara.

Dalam video tersebut terlihat pada saat pengibaran bendera merah putih, tiba-tiba tali bendera putus. Tak menunggu lama tiba-tiba muncul seorang yang benama rizki lamato yang diketahui siswa SMA Negeri 9 Gorontalo Utara langsung memanjat tiang bendera dan memperbaiki tali yang putus.

Baca Juga: Momen Unik Upacara HUT ke-78 RI di Istana: Sepatu Pembawa Baki Lepas-Aksi Jahil Menteri Basuki

Sontak aksinya tersebut membuat peserta upacara bersorai dan memberikan tepuk tangan. dan Bendera merah putih pun berhasil dikibarkan

Meskipun diwarnai insiden tali bendera yang putus, namun pelaksanaan upacara peringatan hut kemerdekaan ri di kecamatan sumalata timur tetap berjalan hikmat.

 

#HUT kemerdekaan

#Upacara

#Aksi heroik

#gorontalo



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA


Close Ads x