Kompas TV regional berita daerah

Polisi Duga Adanya Tindak Pidana dalam Kasus Penemuan 4 Kerangka Bayi di Banyumas

Kompas.tv - 26 Juni 2023, 19:02 WIB

PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Sebanyak 4 kerangka yang diduga bayi ditemukan di lahan pekarangan milik warga di Kelurahan Tanjung, Kecamatan Purwokerto Selatan, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Pada saat ditemukan, kerangka-kerangka tersebut hanya dibungkus dengan kain seadanya seperti kain kaos atau kain sprei.

 

Saat ini pihak kepolisian Polresta Banyumas masih terus melakukan penyelidikan dan memburu terduga pelaku pengubur bayi-bayi tersebut. Polisi juga telah memeriksa sebanyak 5 orang saksi atas kasus tersebut.

 

Dari keterangan para saksi, polisi menduga tidak hanya 4 kuburan saja yang terdapat di lokasi pekarangan tersebut. Bahkan diduga masih ada 3 lagi namun masih belum ditemukan. Polisi pun masih terus melakukan penggalian di area pekarangan tersebut dan menggali tempat-tempat yang dicurigai sebagai kuburan.

 

Pihak kepolisian menduga adanya tindak pidana dalam kasus tersebut, dikarenakan penguburan bayi dilakukan dengan cara seadanya. Dimungkinkan adanya tindak aborsi ilegal atau pembunuhan.

 

Hingga Kamis sore, polisi masih melakukan penggalian di sejumlah titik di lokasi pekarangan tersebut namun belum membukakan hasil. Sejumlah titik yang dicurigai sebagai kuburan pun telah ditandai untuk penggalian selanjutnya.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x