Kompas TV regional papua maluku

723 Jamaah Calon Haji Asal Papua Barat dan Papua Barat Daya Diberangkatkan ke Tanah Suci

Kompas.tv - 8 Juni 2023, 11:56 WIB
Penulis : KompasTV Sorong

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Penjabat Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw bersama Penjabat Gubernur Papua Barat Daya, Muhammad Musa'ad resmi melepas 723 calon jemaah haji ke Tanah Suci. Ratusan calon jemaah haji tersebut masuk dalam kelompok terbang 19 dan kloter 20.

723 jamaah calon haji asal Papua Barat dan Papua Barat Daya dilepas oleh dua penjabat Gubernur Paulus Waterpauw dan Muhammad Musaad, di Aula Hotel Darma Nusantara Tiga Makassar, untuk diberangkatkan ke Tanah Suci.

Dalam pesannya, Penjabat Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw meminta seluruh calon jemaah haji untuk menjalankan kewajiban rukun islam kelima itu dengan tekun sehingga menjadi haji yang mabrur. Serta dapat mendoakan masyarakat dan pemerintah dua provinsi ini.

Petugas diminta untuk dapat memperhatikan segala kebutuhan jamaah calon haji, terlebih khusus para lansia yang tahun ini diizinkan untuk bisa mengikuti ibadah haji.

Dengan kehadiran dua pemerintah sekaligus dalam pelepasan jamaah calon haji kali ini merupakan bentuk perhatian pemerintah kepada masyarakat.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x