Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Jumlah Korban Pembunuhan Dukun Pengganda Uang Bertambah, Diduga Ada 11 Orang

Kompas.tv - 4 April 2023, 05:45 WIB
jumlah-korban-pembunuhan-dukun-pengganda-uang-bertambah-diduga-ada-11-orang
Proses evakuasi mayat yang diduga korban dari Tohirin alias Mbah Slamet, dukun pengganda uang di Banjarnegara, Jawa Tengah, Senin (3/4/2023). (Sumber: Istimewa)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Hariyanto Kurniawan

BANJARNEGARA, KOMPAS.TV - Jumlah korban pembunuhan oleh Slamet Tohari (45), dukun pengganda uang di Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, bertambah. 

Polisi menemukan 10 jenazah yang diduga dibunuh oleh Slamet. Artinya, jika ditambah satu korban yang ditemukan lebih dulu, diduga ada 11 orang yang menjadi korban pembunuhan oleh dukun itu.

Dikutip dari Kompas.id, Kepala Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Banjarnegara Ajun Komisaris Bintoro Thio mengatakan, ada penambahan jumlah korban yang diduga dibunuh oleh Slamet. 

Namun, dia belum bersedia merinci berapa total korban dan identitas mereka.

”Pada intinya, saat ini ada penambahan jumlah korban. Untuk selanjutnya, jumlah korban berapa dan identitasnya dapat dijelaskan oleh pimpinan kami. Itu lokasi di area kebun yang sama dimiliki oleh ST (Slamet Tohari),” kata Bintoro dikutip dari Kompas.id, Senin (3/4).

Baca Juga: WhatsApp Terakhir Korban Dukun Pengganda Uang di Banjarnegara: Ini Rumah Mbah Slamet, Hubungi Aparat

Perlu diketahui, terungkapnya pembunuhan oleh Slamet itu berawal dari laporan hilangnya seorang korban berinisial PO (53) asal Sukabumi, Jawa Barat. 

Menurut keterangan keluarga korban, pada Kamis (23/3/2023), PO berangkat ke Banjarnegara untuk menemui Slamet.

Sebanyak 10 jenazah itu ditemukan saat aparat kepolisian dibantu sukarelawan melakukan penggalian di lahan perkebunan di Desa Balun, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Banjarnegara. 

Lokasi penggalian itu berada di lereng bukit yang ditanami singkong dan pohon puspa.

Menurut laporan Kompas.id, tim tiba di lokasi sekitar Pukul 12.20 WIB, dalam penggalian itu, petugas menemukan tulang belulang dan jenazah yang masih tampak utuh tapi sudah mulai membusuk. 

Di setiap titik atau lubang, setidaknya terdapat dua hingga tiga jenazah yang dikubur di kedalaman 80 sentimeter hingga 1 meter.

Dalam proses penggalian itu, Slamet berperan menunjukkan lokasi penguburan jenazah. Hingga pukul 14.40 WIB, jajaran kepolisian setidaknya membawa 10 kantong jenazah dengan tiga ambulans.

Baca Juga: 5 Tahun Beraksi, 10 Korban Serial Killer Dukun Palsu Mbah Slamet Ditemukan Terkubur di Kebun


 




Sumber : Kompas.id


BERITA LAINNYA



Close Ads x