Kompas TV regional berita daerah

Kesadaran Masyarakat Deteksi Dini Kanker Masih Rendah

Kompas.tv - 10 Februari 2023, 19:11 WIB
Penulis : KompasTV Bengkulu

BENGKULU, KOMPAS.TV - Meski fasilitas tingkat pertama pendeteksi dini kanker di Puskesmas sudah tersedia, nyatanya capaian deteksi dini kanker di Bengkulu masih sangat rendah.

Dari 25 persen deteksi dini yang ditargetkan Kementerian Kesehatan hingga saat ini baru tercapai 7 persen saja.

Pemerintah Provinsi Bengkulu menyebut, kurangnya kesadaran masyarakat dalam melakukan deteksi dini penyakit mematikan tersebut salah satu penyebab rendahnya tingkat deteksi dini kanker di Bengkulu.

Meski demikan sosialisasi pun terus dilakukan pemerintah termasuk pada peringatan hari kanker sedunia ini agar penyakit kanker dapat di deteksi lebih awal sebelum timbul gejala yang lebih parah.

Selain sosialiasi dari pemerintah, lembaga sosial pun turut serta dalam membantu menangani penyakit kanker ini.

Informasi selalu diberikan kepada masyarakat salah satunya untuk hidup bersih dan sehat, dan selalu menjaga kesehatan tubuh.

Pada peringatan hari kanker sedunia di bengkulu digelar acara senam sehat bersama di halaman Rumah Sakit M Yunus Bengkulu dengan harapan masyarakat agar selalu menjaga pola hidup sehat dengan berolahraga.

#bengkulu #kanker 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x