Kompas TV regional berita daerah

Potensi Jabar Selatan yang Tak Sekedar Cuan!

Kompas.tv - 11 November 2022, 15:22 WIB
Penulis : KompasTV Bandung

BANDUNG, KOMPAS.TV - Dengan luas 446 kilo meter, pesisir Jabar Selatan memiliki bentang alam yang mempesona, mulai dari pegunungan hingga pantai. Peningkatan sektor pariwisata di Jabar selatan, diyakini mampu mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat, serta dapat mendorong sektor-sektor lain, seperti UMKM dan pertanian untuk terus berkembang. 

Sejumlah sektor mulai tumbuh dan berpotensi menjadi komoditas ekspor andalan dari Jabar selatan. Potensi ini datang dari sektor maritim, lewat pengembangan budidaya perikanan, seperti udang vaname, dan perikanan tangkap. 

Pemerintah Provinsi Jawa Barat mendorong adanya investasi di Jabar selatan. Dengan memaksimalkan potensi yang ada di Jabar selatan di antaranya sektor agribisnis, perikanan dan pariwisata, sebagai langkah pemerataan pembangunan di Jawa Barat. 

Keamanan dan kemudahan menjadi jaminan yang ditawarkan Pemprov Jabar kepada para investor yang akan menanamkan modalnya. Pengembangan Jabar selatan juga mendapatkan  dukungan dari pemerintah pusat, dengan alokasi dana 180 triliun rupiah.

Kendati demikian, potensi Jabar selatan yang melimpah dibutuhkan konektivitas infrastruktur yang menunjang. Peningkatan konektivitas diharapkan dapat mengikis ketimpangan pembangunan di kawasan Jabar selatan. 

Selain menyiapkan rencana pembangunan infrastruktur dan parasarana pendukung, Pemprov Jabar juga mendorong Jabar selatan menjadi prioritas dalam pembangunan. 

Untuk menghasilkan keseimbangan pembangunan wilayah, Pemprov Jabar manfaatkan potensi sektor agribisnis perikanan dan pariwisata dalam rangka memaksimalkan potensi investasi Jabar Selatan.

 

Untuk lebih update berita seputar Jawa Barat, bisa klink link di bawah:

IG :https:www.instagram.comkompastvjabar

Youtube :https:www.youtube.comckompastvjaw...

Twitter :https:www.twitter.comkompastv_jabar

Facebook :https:www.Facebook.comkompastvjabar

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x