Kompas TV regional berita daerah

Sama-Sama dari Jepara, Ghozali NFT Follow Chris Tapi Gak Follow Gautama

Kompas.tv - 2 November 2022, 14:35 WIB
Penulis : Kompastv Lampung

JAKARTA, KOMPAS.TV - Keresahan Yono dan Dwik terlihat sama dengan keresahan Gautama di 4 besar ini. Mereka bertiga sama-sama ingin Chris yang tereliminasi di SUCI X. 

"Saya tuh ingin curugcug (Chris) yang keluar karena apa? Dia udah gak butuh SUCI teman-teman," kata Gautama. Lebih lanjut, Gautama bilang exposure Chris sudah besar, bahkan Ghozali NFT follow akun instagram Chris. 

"Tahu Ghozali NFT? Yang foto selfie-nya berlaku miliaran? Itu orang Jepara," kata Gautama yang kesal karena ia tidak di-follow Ghozali, padahal sama-sama dari Jepara.

Seperti apa keseruan stand up Gautama di Show 10 ini? Yuk tonton video berikut ini.

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Gak terasa panggung SUCI X sudah masuk babak 4 besar. Setelah Gerall close mic di show sebelumnya, kini tersisa Dwik, Gautama, Chris, dan Yono.

Di show 10 ini, keempat komika harus tampil sebanyak dua kali. Di babak pertama, mereka harus saling me-roasting sesama finalis. Di babak kedua, komika stand up membawakan dengan tema bebas namun harus membuat Ridwan Remin tertawa.

Ridwan Remin menjadi juri di Show 10 ini bersama 4 juri lainnya yaitu Raditya Dika, Celine Evangelista, Abdel Achrian, dan Komeng.

Di Battle of 4 ini, panggung SUCI X juga kedatangan 3 bintang tamu yang akan stand up. Keempat komika ini menjadi juara 4 di SUCI season-season sebelumnya. Ada Egi Haw sang juara 4 SUCI IX, Pras Teguh yang menjadi juara 4 di SUCI 4, serta ada Arif Brata yang menjadi juara 4 di SUCI 8.

Penasaran seperti apa keseruan panggung 4 besar SUCI X? Yuk tonton video berikut sampai habis ya!

Stand Up Comedy Indonesia, LET'S MAKE LAUGH!!!

 

#SUCIX #Tawa1Dekade #StandUpComedyIndonesia



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x