Kompas TV regional peristiwa

Kebakaran Pabrik Kimia di Cilincing: Karyawan Sedang Istirahat di Luar saat Peristiwa Terjadi

Kompas.tv - 23 Agustus 2022, 15:58 WIB
kebakaran-pabrik-kimia-di-cilincing-karyawan-sedang-istirahat-di-luar-saat-peristiwa-terjadi
Sejumlah karyawan pabrik bahan kimia yang terbakar di Jalan Raya Cakung-Cilincing, Cilincing, Jakarta Utara, sedang beristirahat di luar pabrik saat kebakaran terjadi, Selasa (23/8/2022). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV – Sejumlah karyawan pabrik bahan kimia yang terbakar di Jalan Raya Cakung-Cilincing, Cilincing, Jakarta Utara, sedang beristirahat di luar pabrik saat kebakaran terjadi, Selasa (23/8/2022) siang.

Berdasarkan pantauan jurnalis Kompas TV, Nizar Ramadika, di lokasi kebakaran tersebut, tim pemadam kebakaran telah berhasil menjinakkan api.

“Api sudah mulai bisa dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran Jakarta Utara,” jelasnya dalam Indonesia Update Kompas TV, Selasa.

“Petugas juga berupaya melokalisasi area yang terbakar di pabrik bahan kimia di Jalan Raya Cilincing ini,” tambahnya.

Mengenai korban jiwa akibat kebakaran tersebut, Nizar menyebut belum diketahui secara pasti.

Baca Juga: Kebakaran Pabrik Kimia di Cilincing Jakarta Utara, Pemadam Kebakaran Kerahkan 95 Personel

Sebab, petugas pemadam kebakaran masih menyisir area kebakaran untuk mensterilkan titik api di lokasi.

“Belum diketahui secara pasti mengenai adanya korban jiwa, namun petugas masih menyisir di area lokasi kebakaran untuk mensterilisasi titik api di pabrik tersebut.”

“Saat kebakaran terjadi, sejumlah karyawan tengah beristirahat di luar area pabrik,” tegasnya.

Saat upaya pemadaman berlangsung, sejumlah karyawan masih berada di luar pabrik, dan belum ada satu pun pekerja yang diperbolehkan masuk ke area pabrik tersebut.

“Saat ini area pabrik sedang ditutup karena masih ada upaya pendinginan oleh pemadam kebakaran,” kata Nizar melaporkan.

“Petugas tengah mencari apakah ada korban jiwa atau tidak dan melakukan upaya pendinginan.”

Area yang terbakar, kata Nizar, berdasarkan keterangan salah satu karyawan, adaah ruang produksi bahan kimia.

“Menurut salah satu karyawan, yang terbakar ini bagian produksi bahan kimia, salah satu tempat produksi bahan kimia. Di ruangan produksi.”

Sebelumnya diberitakan Kompas TV, kebakaran terjadi di salah satu pabrik kimia milik PT Justus Sakti Raya di Jalan Raya Cakung-Cilincing, Cilincing, Jakarta Utara, Selasa (23/8/2022) siang.

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Utara mendapat laporan kebakaran pada pukul 12.37 WIB.

Kepala Seksi Operasi Sudin Gulkarmat Jakarta Utara Abdul Wahid dalam keterangannya, Selasa, mengatakan, yang terbakar merupakan bangunan industri.


Baca Juga: Polisi Selidiki Penyebab Kebakaran Ruang Arsip DPRD Jabar

"Obyek terbakar pabrik PT Justus Sakti Raya atau bangunan industri," ujarnya, dikutip Kompas.com.

Ia menambahkan, pihaknya telah mengerahkan 19 unit mobil pemadam kebakaran untuk memadamkan kebakaran tersebut.

Sebanyak 19 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) serta 95 personel diterjunkan ke lokasi untuk memadamkan api.




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x