Kompas TV regional berita daerah

Beredar Video Pengintaian Penyergapan Solar Ilegal

Kompas.tv - 28 Juni 2022, 15:20 WIB
Penulis : KompasTV Sukabumi

SUKABUMI,KOMPAS.TV - Beredar Video saat TNI melakukan pengintaian terhadap aktifitas pemindahan Solar Ilegal kesebuah tangki didalam Gudang di wilayah Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Di dalam Video tersebut, Intelegen TNI sedang melakukan percakapan dengan seorang Pekerja. Di dalam percakapannya diduga Anggota TNI berpura pura bertransaksi akan membeli BBM Ilegal tersebut.

Adapun Video lain memeperlihatkan sebuah SPBU di wilayah Cikembang. Aksi Anggota TNI memberhentikan sebuah truk wing box berwarga merah, dan memintai keterangan sejumlah Pria yang diduga sopir truk. didalam truk terdapat sejumlah tangki plastik berukuran besar terisi penuh Solar subsidi yang diisi dari SPBU tersebut. Hingga akhirnya TNI pun menggeledah Gudang Solar Ilegal tersebut di wilayah Parungkuda.

Menurut Kepala Desa Pondok Kaso Landeuh, Kecamatan Parungkuda, bahwa Gudang tersebut sebelumnya sudah tidak ada yang mengisi selama satu tahun. Warga dan desa tidak mengetahui sama sekali adanya pemindahan Solar Ilegal didalam Gudang, namun Warga mengaku sering mendengar kegaduhan di dalam Gudang baik siang maupun malam.

Sebelumnya diberitakan, aparat TNI dari KODIM 0607, berhasil membongkar penyelundupan Solar subsidi Ilegal sebanyak 5 ton, dari SPBU dan Gudang penyimpanan. Dari kejadian tersebut sebanyak 7 orang Pria dimintai keterangan oleh aparat TNI. Selain itu 3 buah truk wing box dan sejumlah tangki dan drum diamankan oleh Aparat.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x