Kompas TV regional peristiwa

Air Terjun Lembah Anai Sempat Meluap, Polisi Minta Pengguna Jalan Terus Berhati-hati

Kompas.tv - 14 Juni 2022, 17:45 WIB
air-terjun-lembah-anai-sempat-meluap-polisi-minta-pengguna-jalan-terus-berhati-hati
Debit Air Terjun Lembah Anai di Sumatera Barat meningkat akibat tingginya curah hujan yang turun pada Senin (13/6/2022) (Sumber: Tribun Pekanbaru)
Penulis : Nurul Fitriana | Editor : Gading Persada

PADANG, KOMPAS.TV - Curah hujan yang tinggi menyebabkan Air Terjun Lembah Anai di Sumatera Barat (Sumbar) meluap, pada Senin (13/6/2022) petang.

Akibatnya, ratusan kendaraan yang menuju Kota Bukittinggi dan Kota Padang sempat tertahan beberapa waktu akibat jalanan yang tergenang luapan Air Terjun Lembah Anai.

Atas kejadian itu, Polres Padang Panjang mengimbau kepada masyarakat yang hendak menuju Kota Bukittinggi ataupun Kota Padang untuk melalui jalur alternatif Malalak.

Selain itu, pihaknya juga meminta masyarakat yang melewati jalur Lembah Anai untuk terus berhati-hati.

"Kami imbau kepada masyarakat untuk tetap hati-hati apabila ada yang hendak menuju Padang Bukittinggi kami harapkan lewat Malalak karena debit air di Lembah Anai meningkat," kata anggota Polres Padang Panjang dikutip dari Instagram resminya, Selasa (14/6/2022).

Melansir TribunPadang, jalur via Malalak dapat dilalui pengendara dari Kota Padang dengan berbelok ke kiri di pertigaan Simpang Sicincin, yaitu ke arah Kota Pariaman.

Kemudian, sekitar tiga kilometer pengendara dapat menemui Simpang Malalak di sebelah kanan.

Dari Malalak pengendara akan melewati jalan sekira 30 kilometer hingga sampai ke Balingka, dan kemudian belok kanan ke arah Kota Bukittinggi.

Baca Juga: Kecelakaan Beruntun di Lembah Anai Sumbar, Truk Tronton Tabrak Minibus

Selain itu, melalui video unggahan, Polres Padang Panjang juga menginformasikan bahwa hingga Senin (13/6) petang wilayah sekitar Lembah Anai masih diguyur hujan.

Meski luapan Air Terjun Lembah Anai sempat menahan ratusan kendaraan, polisi melaporkan pada Senin (13/6) malam, jalanan sudah bisa dilewati kendaraan dari dua arah.

Kendati demikian, pihak akan membuka opsi untuk kembali menutup jalan apabila debit air Lembah Anai kembali meningkat dan meluap hingga menutupi jalan.

"Jika debit air naik maka akan ditutup kembali dan akan dilakukan penutupan jalur," pungkasnya.

Sementara itu, diketahui meluapnya air terjun Lembah Anai akibat hujan lebat terjadi pada Senin (13/6).

Akibatnya, air yang mengalir dari ketinggian tebing cadas itu mengalir seperti bah hingga menutup akses jalan menuju Padang - Bukittingi, Sumatera Barat.

Bahkan, pada Senin petang, akibat dari luapan air terjun Lembah Anai ratusan kendaraan sempat tertahan tidak bisa melanjutkan perjalanan ke wilayah Bukittinggi. Namun luapan air di jalanan berhasil surut dan kendaraan yang tertahan bisa melanjutkan perjalanan.

Baca Juga: Peringatan Dini BMKG, Waspada Banjir Rob di Pesisir Utara Jakarta Hingga 17 Juni




Sumber : Kompas TV/Tribun Padang


BERITA LAINNYA



Close Ads x