Kompas TV regional berita daerah

16 Bayi Komodo Lahir Secara Alami Di Bali Safari

Kompas.tv - 11 April 2022, 11:33 WIB
Penulis : KompasTV Dewata

GIANYAR, KOMPAS TV - Sebanyak 16 ekor bayi komodo lahir di kebun binatang Bali Safari di Kabupaten Gianyar. Bayi reptil tersebut lahir secara alami melalui penetasan di alam, dan seluruhnya kini dalam kondisi agresif. 2 dari 16 bayi komodo yang lahir di Bali Safari ini telah memiliki nama, yaitu Dirga dan Alarik. Sampai saat ini belum diketahui jenis kelaminnya, dan harus menunggu hasil pengetesan selanjutnya.

Keberhasilan menetasnya bayi komodo secara alami ini menandakan kondisi alam di Bali Safari juga memiliki kemiripan dengan tempat habitat asli komodo di Nusa Tenggara Timur.

Seluruh bayi komodo ini lahir menetas secara alami. Sang induk membuat lubang dan menyimpan telur-telurnya. Secara alami sang induk merawat telur berbulan-bulan hingga para anakan komodo ini lahir.

 

 

 

 

 

 

#bayikomodo #balisafari #komodo

 

 




Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x